Cara Ke Pulau Abang Batam, Paket Resort Penginapan + Biaya Wisata Snorkeling

5 reviews

Rp54.900

Category:

Deskripsi

Lokasi: Pulau Abang, Kota Batam, Kepulauan Riau
Map: KlikDisini
HTM:
Buka/Tutup:
Telepon:

foto by instagram.com/amazingkepri/

Siapa tak kenal dengan Batam. Batam adalah salah satu kota khusus Industri di Indonesia. Apalagi barang-barang elektroniknya terkenal di pasar Indonesia. Jika diperhatikan secara umum, apa yang kita pikirkan tentang Batam pasti sebuah kota dengan bangunan modern. Ternyata Batam menyimpan keindahan tersembunyi.

Pesonanya termasuk paket lengkap yang membuat anda terharu senang ketika datang. Lokasi mulai hits dan menjadi bidikan traveler akhir-akhir ini adalah pulau Abang. Pulau abang adalah paket lengkap dengan keindahan alam dan bawah laut sangat menawan.

foto by doyanjalan.com

Tempat ini sedang digalakkan oleh pemerintah Batam sebagai lokasi wisata Bahari. Terutama kegiatannya berhubungan dengan Diving dan Snorkeling. Karena lokasinya dekat dengan negara-negara di Asia Tenggara, destinasi ini juga digalakkan untuk wisata diving di negara tetangga.

Rute Menuju Lokasi

Letak pulau ini berada di selatan kota Batam, provinsi Kepulauan Riau. Jalur akses menuju lokasi untuk kegiatan snorkeling tidak begitu sulit terutama dari pusat kota Batam. Anda hanya butuh waktu selama 2 jam berkendara untuk menyambangi tempat itu. Start awalnya yaitu di Batu Aji.

Selain itu, anda bisa berkendara menuju Jembatan Balerang enam selama 2 jam dari pusat kota. Setelahnya, barulah penyeberangan menuju pulau Abang di mulai. Waktu yang akan anda habiskan selama perjalanan hanya 30 menit.

Transportasi yang digunakan adalah kapal pompong. Jaraknya dari jembatan Barelang juga hanya sekitar 12 kilometer. Untuk lebih jelas, pengunjung bisa menggunakan peta yang tersedia di aplikasi seperti google map.

foto by qistinasatriavi.blogspot.co.id

Harga Tiket Masuk

Jika pengunjung ingin berwisata ke Pulau Abang, mereka tidak butuh untuk membeli tiket masuk menuju pulau. Kebanyakan pengunjung menggunakan jasa tour and travel dengan menggunakan paket tertentu. Mereka pun hanya menggunakan jasa lokal berhubungan dengan hal tersebut.

Biaya yang ditawarkan juga tak mahal. Hampir semua jasa tour and travel ini memasarkan dengan harga rata-rata cenderung sama. Untuk paket trip selama satu hari, mereka memberikan harga dengan biaya sekitar Rp. 290.000.

Ini juga karena tempat wisata tersebut belum begitu dikenal oleh publik dibandingkan lokasi lain. Selain itu, anda bisa ketempat ini kapan saja, karena waktu berkunjung tidak ditentukan. Untuk contact person pengelola jasa tersebut, anda bisa mencari tahu lewat internet agar lebih mudah.

Keindahan Pulau Abang

Pulau Abang memang mempesona. Bahkan pesonanya layak disandingkan dengan Bunaken di daerah Manado. Bahkan, ada pula mengatakan bahwa pesonanya juga setara dengan Raja Ampat di Papua. Pengunjung akan tersenyum kagum karena apa yang mereka bayangkan sesuai. Sudah banyak liputan yang merekam keindahan bawah lautnya. Alam bawah laut tersebut juga bisa dilihat melalui youtube.

Tempat ini masih sangat alami. Pantai tepi lautnya masih bersih dan jernih. Bawah air laut tersebut masih dipenuhi oleh terumbu karang berwarna –warni. Lokasi ini benar-benar surga wisatawan penyuka aktivitas dalam laut. Bahkan orang asing yang pernah datang pun tersihir kagum karena pesona tersebut.

foto by enjoybatam.com

Bawah laut Pulau Abang dengan vegetasi terumbu karangnya merupakan nirwana para penyelam. Terutama penggemar kegiatan diving dan snorkeling. Keberadaan terumbu karang yang masih alami, akan membuat hewan laut berkumpul di area ini. Ikan beraneka warna dari beragam jenis dengan mudah anda saksikan jika berkunjung ke taman bawah lautnya.

foto by pemudamaritim.com

Hal paling unik dari tempat ini adalah keberadaan karang langka yang sulit ditemukan di tempat lain. Karang ini termasuk penanda bahwa tempat anda berada masih terawat dan belum begitu terjamah. Kualitas air laut teruji. Anda akan sadar bahwa tempat tersebut memiliki air begitu bersih dan jernih. Ini merupakan sedikit kemewahan yang jarang dirasakan pada abad ini.

foto by amazingindonesia.info

Terumbu karang tersebut bernama Blue Coral. Pengembangan objek wisata Blue Coral ini sedang digalakkan pemerintah Batam. Bukan hanya di Abang, namun wilayah sekitar yang menyimpan potensi Blue Coral juga termasuk.

foto by sketchmytrip.com

Selain itu, anda juga bisa menemukan ikan teri hijau langka dilokasi ini. Pantainya tak akan anda lewatkan karena pasir disini putih dan lembut sekaligus bersih. Pemandangan pohon kelapa berjejer memenuhi area juga tak kalah cantik untuk dinikmati.

Hal yang telah dijelaskan itulah membuat kawasan ini menjadi salah satu spot diving pilihan di Batam. Kawasan tersebut tidak begitu ramai oleh penduduk setempat. Ini juga objek menarik untuk dilihat selama berada di sana.

foto by bisniswisata.co.id

Jika diperkirakan, Luas daratannya termasuk kecil. Luas secara keseluruhan hanya sekitar 2 x 5 kilometer. Jika anda benar-benar ingin mnyelam, sebaiknya berkunjung di bulan maret sampai agustus. Kemudian di bulan september hingga november. Selain dalam bulan itu, cuaca benar-benar tak mendukung untuk berkunjung.

Sejarah Pulau Abang

Pulau Abang memiliki sejarah yang sangat menarik. Walapun belum begitu banyak menggali potensi sejarah tempat ini. Kisah mengenai hal tersebut sangat erat kaitannya dengan salah satu kerajaan di Tanah Melayu. Begitu juga dengan Belanda. Sekitar tahun 1810, beberapa keturunan dari kerajaan Penyengat melarikan diri dari wilayah mereka.

Hal ini terjadi akibat perebutan kekuasaan di dalam kerajaan Penyengat setelah raja mereka mangkat. Apalagi Belanda yang selalu membuat rusuh ikut campur dalam masalah internal mereka. Keinginan Belanda yang terbesar tetap sama, yaitu ingin menjadi penguasa. Akhirnya, Belanda memtuskan untuk menyerang wilayah kekuasaan kerajaan Penyengat.

Peristiwa itu membuat beberapa anak raja memutuskan untuk lari menuju tempat jauh dan tidak bisa dijangkau oleh Belanda. Mereka membawa serta semua keluarga. Nama Raja tersebut diantaranya adalah Raja Tak dan Raja Teleng. Mereka pun memutuskan untuk tinggal di wilayah paling selatan yang dinamakan dengan Pulau Abang Besar.

foto by linasasmita.com

Abang besar di huni oleh anggota keluarga dari raja Tak. Sedangakan Raja Teleng menghuni pulau Petong. Jika ingin berkunjung ke tempat raja Tak, Ia sering mengatakan pergi ke pulau Abang. Dari kisah tersebutlah nama tempat tersebut berasal.

Konon, setelah ditinggal pergi raja Tak dan Teleng, penduduknya sangat gigih dalam melawan Belanda. Apalagi Belanda melakukan monopoli laut di sekitar tempat tinggal mereka. Keuntungan yang diterima oleh Belanda membuat mereka marah.

Dengan segala cara, mereka berusaha untuk bergerak menghadapi monopoli Belanda. Supaya kerugian mereka bisa berkurang. Kisah nenek moyang mereka ini sampai sekarang masih dikenang oleh penduduk setempat. Terutama perjuangan mereka untuk mempertahankan dan melawan apa yang seharusnya mereka terima.

Selain itu, Pulau Abang dan sekitarnya merupakan lokasi dari jalur kapal niaga pada masa Kekaisaran China. Terutama menuju Indonesia dan sekitarnya. Tempat ini termasuk wilayah dari jalur sutera. Karena itulah, pemburu harta karun sering menelusuri kawasan ini karena potensi kemungkinan untuk menyimpan harta karun peninggalan kekaisaran China lumayan besar.

Fasilitas dan aktivitas selama berada di Pulau Abang

Tak banyak fasilitas yang bisa pengunjung temukan ketika berada di Pulau Abang. Meskipun belum memenuhi kebutuhan, namun mereka bisa bernafas lega. Beberapa penginapan telah ada di dalam kawasan ini. Penduduk pun sudah membuka homestay khusus untuk pengunjung pulau.

Di sekitar pulau abang, pengunjung bisa menemukan resort khusus untuk menginap. Hotel pun telah ada dan bisa di akses langsung lewat internet. Ini perlu dilakukan jika mereka ingin perjalanan wisata ke pulau Abang bisa lebih nyaman. Karena fasilitasnya pun tentu lebih lengkap. Perencanaan selama wisata di pulau juga lebih mudah mudah dilakukan.

Selain itu, pengunjung juga bisa menemukan beberapa penjual makanan berat dan ringan disini. Warga juga telah membuka paket perjalanan bagi pengunjung yang ingin mengeliling pulau. Termasuk kegiatan menyelam di pulau ini. Selama kegiatan tersebut, mereka bisa melakukan hunting foto dengan objek gambar yang mengesankan. Apalagi bawah lautnya sangat keren.

foto by amanahtransporter.blogspot.co.id

Area ini juga cocok bagi penggemar mancing mania. Terumbu karang merupakan tempat hidup berbagai ikan dan surga bagi para pemancing. Anda akan lebih bersemangat ketika menjalankan aktivitas mancing ini. Terutama aktivitas tersebut dilakukan diatas laut.

  1. Sukria

    Apa ada nmr wa yg bs di hubungi

  2. purwanto

    paket wisata 1 malam ?

  3. Nail Nabil Amru (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan pembalap, tapi saya siap gas pol menuju garis finish untuk klaim hadiah giveaway ini.

  4. Thariq Rashid Hadi (pemilik terverifikasi)

    Saya sudah siapkan tempat khusus di rumah untuk hadiah ini. Jangan sampai kosong, ya!

  5. Tariqul Huda Zahir (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan pengacara, tapi saya siap membela hak saya untuk memenangkan giveaway ini di pengadilan.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *