Bersantai di Pulau Macan Ala Backpacker, Berikut Tipsnya!

4 reviews

Rp62.800

Category:

Deskripsi

foto by krjogja.com

Pengen menghabiskan waktu akhir pekan tanpa pergi jauh-jauh dari Jakarta, coba sambangi sebuah pulau yang berada di Kepulauan Seribu aja !

Kepulauan seribu memiliki puluhan pantai dan resort yang cantik-cantik. Cocok untuk dijadikan tempat pelarianmu untuk melepas stress dan penat. Liburan dengan suasana tropis bakal jadi pengalaman seru, kan?

Tiger Island Village & Eco Resort atau biasa disebut dengan Pulau Macan adalah sebuah pulau resort yang terletak di Kepulauan Seribu dan sudah terbukti keindahannya. Sejak lama, pulau ini dikenal sebagai salah satu tempat wisata Pulau Seribu terbaik dengan konsep private island.

foto by trover.com

Kamu bisa menikmati keindahan pulau ini layaknya milik sendiri, karena memang pengujung pulau ini sangat dibatasi, maksimal 40 orang dalam sehari. Jadi benar-benar ekslusif banget ya.

Nah buat kamu yang tertarik untuk weekand –an ke Pulau Macan ala-ala backpacker ibu kota, maka wajib simak beberapa tips berikut ini !

1. Gunakan Kapal Kayu❤️

foto by flickr.com

Untuk bisa sampai di Tiger Island, kamu harus menyebrang dulu ke Kepulauan Seribu. Sebenarnya banyak pilihan kapal yang bisa kamu gunakan seperti kapal kayu dan speedboat. Namun yang paling low budget adalah kapal kayu. Kamu bisa mengawalinya dengan cara menaiki kapal kayu dari Pelabuhan Kaliadem di belakang Pasar Ikan Muara Angke.

Jika kamu berniat untuk bermalam, ada baiknya gunakan fasilitas speedboat dari resort. Namun jika kamu hanya ingin one day trip saja, lebih baik gunakan kapal kayu sederhana ini. Biayanya masih cukup terjangkau yaitu sekitar 45ribu – 80ribu

2. Bermalam Di Island Tent❤️

foto by pulauseribu-resorts.com

Bagi kamu yang berniat untuk bermalam di Pulau Macan, lebih baik pilih penginapan Island Tent. Resort yang satu ini harganya cukup terjangkau ketimbang yang lainnya.

Konsep penginapan ini berupa tenda dengan matras yang nyaman, bantal, sprei yang bersih, serta lilin pengusir nyamuk. Suasananya bener-bener eksotik banget deh.

foto by merahputih.com

3. Pergi Rame-Rame❤️

foto by idntimes.com

Bagi kamu yang senang berlibur untuk me time ada baiknya jika ke Pulau Macan ajak serta beberapa temanmu. Selain lebih hemat budget, suasana liburanmu akan lebih ramai.

Kamu bisa menikmati berbagai aktifitas laut bareng-bareng temenmu. Lebih seru backpacking rame-rame daripada sendirian.

4. Jangan Berkunjung Saat Musim Hujan❤️

foto by exploreseribu.com

Jika kamu berencana untuk backpacking di pulau Macan ada baiknya perhatikan juga cuaca yang sedang terjadi. Kami tidak merekomendasikan pergi disaat musim hujan. Karena akan menganggu beberapa aktifitasmu.

Selain itu, jika kamu datang saat musim penghujan dan berencana untuk menginap di penginapan type HUT. Karena jenis penginapan ini terbuka, maka bukan tidak mungkin air hujan akan masuk ke kamarmu.

foto by vizitrip.com

5. Mencoba Sensasi Coral Planting❤️

foto by backpackstory.me

Karena pulau ini bertemakan eco-friendly maka sering sekali dilakukan kegiatan pelestarian alam untuk menjaga lingkungan ini tetap indah. Nah ada satu aktifitas air yang tidak boleh terlewat selain snorkeling, diving, bermain kano.

foto by kepulauanseribujakarta.hatenablog.com

Kamu wajib mencoba Coral Planting. Kegiatan ini berfungsi untuk menjaga regenerasi ekosistem laut agar terjaga dengan baik. Kamu akan menanam koral-koral baru yang sudah dikembangbiakan dan akan ditanam ditempat-tempat tertentu.

Dengan begitu kamu akan lebih peka dan peduli terhadap alam. Cintailah dan jagalah alammu layaknya menjaga tubuhmu sendiri. Karena jika bukan kita yang menjaga dan melestarikannya, siapa lagi. Karena alam Indonesia terlalu indah untuk dirusak, so be smart traveler, guys!.

Nah jadi itu dia beberapa tips yang bisa kamu ikuti untuk mengisi waktu akhir pekanmu di tahun 2025 ini. Oiya karena aktifitasmu akan banyak di outdoor jangan lupa untuk membawa sunscreen dan obat-obatan ya ! Selamat berlibur sobat backpacker !

  1. eunike fersa

    halo, saya tertarik untuk ke pulau macan setelah membaca artikel anda.. bisakah saya meminta email anda untuk beberapa informasi yg saya butuhkan?

  2. Adam Ashraf Zuhair (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan petani, tapi saya siap menanam keberuntungan untuk memanen hadiah giveaway ini.

  3. Kenan El Amin (pemilik terverifikasi)

    Kata bijak mengatakan, ‘Kesempatan datang tak terduga.’ Saya siap terkejut jika menang giveaway ini!

  4. Haidar Dhakiy Arroyyan (pemilik terverifikasi)

    Saya bukan astronot, tapi siap menjelajah ruang angkasa jika hadiahnya adalah giveaway ini.

Tambahkan ulasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *