Deskripsi
Bagi anda yang ingin berwisata, mencari suasana baru, namun tidak menghabiskan biaya yang besar. Mungkin Negara-negara tetangga seperti Malaysia, Singapore, Australia bisa menjadi pilihan tepat bagi anda.
Taukah kamu ternyata di Australia ada beberapa danau yang airnya berwarna pink? Jika anda saat ini sedang mencari tempat wisata unik di Australia, mungkin bisa mengunjungi tempat-tempat tersebut.
Beberapa dari traveler sering kali menjelajah pegunungan ataupun pantai ketika liburan, namun sepertinya danau juga merupakan wisata alam yang sama indah pemandangannya.
Jika anda sudah punya rencana untuk pergi ke Australia dalam waktu dekat ini, berikut kami punya 5 list danau unik dan paling terkenal disana.
1. Danau Hillier❤️
Alamat: Kepulauan Recherce, Australia Barat 6450
HTM: Free
Jam Buka: 24 Jam
Map: Klik Disini
Yap! Air dari hillier ini jika dilihat dari kejauhan berwarna pink pekat. Namun jika kalian menaruhnya kedalam sebuah mangkuk atau gelas, warnanya tidak benar-benar pink. Melainkan bening biasa.
Mengapa demikian ? Warna pink tersebut disebabkan oleh tanaman ganggang merah. Tanaman tersebut mengenluarkan pigmen sehingga bercampir dengan sejenis bakteri berkonsentrasi pada garam. Alhasil munculah kiasan seperti warna pink dari kejauhan.
Danau hillier ini cukup luas, panjangnya kurang lebih sekitar 600 meter. Jadi anda bisa lumayan puas mengelilingi tempat wisata ini.
2. Ladang Danau❤️
Alamat: Australia barat 6450
HTM: Free
Jam Buka: 24 Jam
Map: Klik Disini
Tempat ini biasa disebut field of pink lake. Lokasinya ada diantara caiguna dan Esperance Australia barat.
Merupakan sebuah ladang danau, dimana banyak lekukan lekukan, dan masing-masing air warnanya beda-beda. Salah satunya ada warna pink.
Kenapa warnanya bisa berbeda-beda setiap cekungan? Karena kadar garam serta pigmen yang dikeluarkan tanaman ganggang merah berbeda-beda di setiap cekungan. Itu yang membuat warnanya berbeda-beda.
Pemerintah setempat memberdayakan dengan maksimal adanya keunikan ini dengan membangun jalan melewati area tempat ini. Jadi setiap wisatawan yang datang akan menikmati setiap keindahannya.
3. Danau Hutt Lagon❤️
Alamat: Yallabatarra, Australia Barat 6535
HTM: Free
Jam Buka: 24 Jam
Map: Klik Disini
Lagi-lagi danau ini airnya berwarna pink. Memiliki panjang 14 km dengan lebar 2 km. Tak jauh dari lokasi hutt lagon ini ada sebuah lautan yang diantaranya ada kota keci bernama Gregory.
Proses terciptanya warna pink sama seperti 2 danau diatas, dikarenakan pigmen yang dikeluarkan, cuman bedanya, air di hutt lagon ini tak lagi berwarna pink pada sore hari melainkan warna ungu disebabkan oleh pantulan cahaya matahari.
4. Danau Eyre❤️
Alamat: Kati Thanda, Lake Eyree, Australia Selatan 5733
HTM: Free
Jam Buka: 24 Jam
Map: Klik Disini
Bermuara di Adelaide, Australia selatan. Danau eyre ini sekarang resmi disebut sebagai kati thanda lake eyre. Membentang dari lembah teluk Carpentaria sampai teluk Australia besar.
Dan yang bikin unik adalah, eyre ini lokasinya berada di 13 meter dibawah permukaan laut yang merupakan jenis danau endorik. Dengan luas permukaan 9500 km2.
Suasananya cukup tenang, namun jika tanggal merah atau hari libur, tempat ini lumayan ramai didatangi wisatawan. Anda bisa melakukan berbagai kegiatan disini seperti memancing ikan.
Golden perch, scortum barcoo, cooper creek catfish serta Australian smelt merupakan beberapa jenis ikan yang berada di eyre.
Dan eyre ini merupakan salah satu danau terbesar di Australia.
5. Danau Torrens❤️
Alamat: Australia Selatan 5733
HTM: Free
Jam Buka: 24 Jam
Map: Klik Disini
Terakhir ada torrens. Merupakan yang paling luas dan paling besar juga di Australia sama seperti eyre. Terbentuk karena peristiwa alam hujan ekstream, dan namanya terkenal sampai saat ini.
Jenis danau garam yang berlokasi di Australia selatan tersebut mengalir melalui pirietorrens sampai ke teluk spencer. Luasnya kurang lebih 5.745 km2.
Keindahannya tidak kalah dengan tempat lainnya yang ada di Australia.
Shofi Abdulllah Assunni (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli ramal, tapi saya meramalkan hadiah giveaway ini akan jatuh ke tangan yang tepat: saya.
Fahim Hayatuna (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan penjaga zoo, tapi saya siap jaga hadiah giveaway ini lebih baik dari menjaga hewan.
Naufal Muadz Baqir (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan penjaga zoo, tapi saya siap jaga hadiah giveaway ini lebih baik dari menjaga hewan.