Deskripsi
Lokasi: Jl. Raya Wanayasa No.36, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat 41174
Koordinat: Klik Disini
HTM: Gratis
Operasional: 24 Jam
Nomor Telepon: –
Tempat Unik❤️
Berlibur memang tak hanya selalu di tempat yang memiliki banyak fasilitasnya. Tetapi mendatangi tempat yang belum pernah dikunjungi dan penuh tantangan juga merupakan sebuah pengalaman baru. Di Kabupaten Purwakarta ternyata memiliki tempat wisata seperti ini.
Kali ini kami dari tim jejakpiknik.com akan membuat sebuah artikel tentang salah satu tempat wisata yang unik di Kabupaten Purwakarta yaitu Situ Wanayasa. Bagi kamu yang masih terdengar asing tentang wisata ini maka wajib untuk membaca artikel ini ya.
Kami akan membahas lengkap tentang situ ini mulai dari asal usul, bahkan hingga cerita misteri dan mitos apa saja yang ada di sini. Maka dari itu kamu jangan sampai ada yang tertinggal ya. Selamat membaca.
Potensi Yang Ada❤️
Situ Wanayasa adalah sebuah sebuah danau yang etaknya di dalam sebuah pulau. Unik bukan? Ya, di sini juga terdapat sebuah makam tua. Konom katanya ini adalah makan seorang R.A Suriawinata. Tanah ini memiliki luas sekitar 7 hektar dan ada di ketinggian 600 meter diatas permukaan laut.
Suriawinata sendiri adalah salah satu dari orang yang dikenal ikut mendirikan Purwakarta. Beliau juga pernah menjabat sebagai Bupati Karwang yang ke 9 dan wafat di tahun 1827 lalu kemudian dimakamkan di sini.
Maka dari itu selain tempat ini adalah sebuah destinasi liburan juga dijadikan sebagai berziarah kepada salah seorang tokoh masyarakat.
Pulau kecil ini ditumbuhi oleh sederetan pepohonan pinus. Tentu pohon-pohon ini menjadikan Situ Wanayasa memiliki udara yang sangat sejuk dan segar. Tempat ini sangat cocok dengan kamu yang ingin menghabiskan waktu berlibur dan menghilangkan kepenatan dalam rutinitas.
Pemandangan indah juga bisa didapatkan di sini. Bisa mengambil gambar atau foto dengan latar belakang Gunung Burangang denga ketinggian yang menjulang hampir sekitar 2.064 meter. Tentu ini menambah keindahan Situ Wanayasa.
Sedikit cerita tentang asal usul dari Situ Wanayasa adalah nama yang berasal dari kata Wana dengan arti bahasa Sunda yaitu “Leuweung” atau “Hutan”. Yasa sendiri dalam bahasa Sunda yaitu “didamel lembur” yang artinya adalah “dijadikan perkampungan”. Jadi Wanayasa memiliki artik Hutan yang dijadikan perkampungan.
Banyak sekali versi yang menceritakan tentang asal usul tempat ini tetapi lepas dari semua cerita yang ada tempat ini banyak sekali dikunjungi oleh wisatawan. Bahkan wisatawan dari warga setempat tidak pernah sepi.
Masyarakat sekitar sendiri sempat menceritakan tentang cerita misteri dan mitos-mitos di sini. Banyak yang mengatakan bahwa di Situ Wanayasa sendiri angker. Meski demikian dengan adanya cerita-cerita seperti tidak membuat pengunjung tetap datang ke sini.
Bahkan di sekitar tempat wisata ini banyak sekali terdapat sebuah villa atau penginapan. Wisatawan jika datang dari luar kota dan ingin bermalam bisa memesan villa di dekat tempat wisata ini. Tentu saja villa di sini memiliki fasilitas yang sudah lengkap.
Rute Menuju Lokasi❤️
Untuk rute yang harus dilalui di sini sangatlah mudah. Kamu bisa menggunakan kendaraan umu atau pribadi. Kami akan memberikan beberapa petunjuk untuk kamu yang akan ke sini ya. Jadi jangan khawatir, baca dengan lengkap dan seksama.
Jika kamu menggunakan kendaraan umum baik dari arah Jakarta atau Bandung maka akan keluar ke Tol Jatiluhur. Setelah itu turun menuju arah Ciganea yang dekat dengan trafict light atau lampu merah di sekitar sana.
Turunlah di sana lalu lanjutkan menggunakan kendaraan umu yaitu angkutan dalam kota. Naik angkot dengan kode 04 yang menuju Pasar Rebo. Setelah itu turun lanjutkan lagi naik angkutan kota yang berwarna kuning lalu kamu bisa turun langsung di Situ Wanayasa.
Jika menggunakan kendaraan pribadi makan ini akan lebih mudah tentunya. Selain bisa mengikuti petunjuk arah jalan kamu juga bisa menggunakan map, peta atau denah online di dengan mengunduh aplikasi Google Maps.
Kami juga sudah memberikan titik koordinat untuk langsung disambungkan dengan aplikasi tersebut. Tetapi kamu perlu sambungan internet yang cukup ya untuk dapat petunjuk ini.
Secara administratif alamat Situ Wanayasa sendiri memiliki lokasi di Jalan Raya Wanayasa Nomor 36 Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Purwakarta, Jawa Barat. Tentu mudah skali untuk dilalui menggunakan kendaraan pribadi baik roda dua atau empat.
Kamu akan masuk ke tol Purbaleunyi maka akan keluar ke Tol Jatiluhur. Setelah itu akan menemukan pertigaan lampu merah yang biasanya disebut Ciganea oleh masyarakat setempat. Lalu ambil belok ke kiri menuju kota di Kabupaten Purwakarta.
Setelah itu akan menemukan kembali perempatan Combro. Tetap ambil arah lurus saja ya, alan ini akan menuju Pasar Rebo. Setelah itu lanjutkan menuju arah terminal Wanayasa maka tidak lama lagi akan sampai ke Situ Wanayasa.
Sebetulnya rute ini sangat mudah. Jadi pengunjung yang akan datang ke sini akan lebih mudah dan saat sampai di tempat tujuan tidak terlalu lelah. Selamat mencoba ya.
Buka Jam Berapa❤️
Untuk bisa datang ke sini kamu tidak perlu khawatir tentang jam buka di Situ Wanayasa. Di sini dibuka selama 24 jam penuh. Jadi bisa datang kapan saja mulai pagi hingga malam hari. Tetapi sampai saat ini pengunjung biasanya datang pada siang hingga petang.
Tetapi tak jarang juga pengunjung datang pagi hari ingin merasakan sejuknya hawa yang ada di isni. Biasanya saat pagi hari udara sejuk digunakan bagi warga setempat untuk releksasi dan berolahraga. kamu juga bisa datang di pagi hari.
Harga Tiket Masuk❤️
Sedangkan untuk biaya masuk di tahun 2025 ini tidak dikenakan alias gratis. Ya, kamu tidak perlu membayar tiket masuk karena di sini belum ada loket penjualan tiket. Tentu ini adalah kabar yang begitu baik ya untuk kita yang berlibur dengan modal backpacker.
Lalu mau menunggu apalagi? Segera bentuk jadwal untuk datang ke Situ Wanayasa. Ajak semua teman, sahabat atau keluarga kamu agar mereka bisa merasakan sensasi berbeda saat berlibur ke sini. Jangan lupa membawa kamera juga ya.
zmuttaqinphotos –
Min, itu ada 2 poto saya. Tapi nama ig nya bukan nama ig saya.
Izzat Hasan Thariq (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan ahli geografi, tapi saya yakin hadiah giveaway ini akan menemukan jalannya ke alamat saya.
Ahmad Fahim Hakim (pemilik terverifikasi) –
Saya sudah siapkan tempat khusus di rumah untuk hadiah ini. Jangan sampai kosong, ya!
Muhsin Mahfar (pemilik terverifikasi) –
Saya bukan pengacara, tapi saya siap membela hak saya untuk memenangkan giveaway ini di pengadilan.